Rahasia Pernikahan Awet dan Bahagia


BacaArtikel - Salam Blogger dan Wordpresser. Pada Kesempatan kali ini saya (Pemilik Blog / Admin) ingin berbagi informasi atau bisa juga disebut Tips tentang Rahasia Pernikahan Awet dan Bahagia. Pernikahan yang bahagia hingga maut memisahkan adalah impian semua orang. Dan membangun pernikahan yang bisa bertahan hingga maut memisahkan bukanlah hal yang mudah. Kita harus menghadapi banyak hal untuk bisa mempertahankan pernikahan. Setidaknya, dibawah inilah beberapa hal yang bisa melalui hari demi hari pernikahan anda dengan bahagia.


Setuju untuk Tidak Setuju
Sebagai orang dewasa, kita harus memahami bahwa mungkin tidak semua orang bisa memiliki pendapat yang sama dengan kita. Apalagi untuk orang yang menghabiskan waktu seumur hidup bersama kita. Terkadang kita harus menyetujui pendapat pasangan yang tidak setuju dengan pendapat kita.

Toleransi Setiap Kebiasaan Kecil Pasangan
Karena kita tinggal bersamanya setiap hari, maka kita juga harus menghadapi berbagai kebiasaan kecil pasangan yang mungkin tidak sesuai dengan kebiasaan kita. Belajarlah untuk memahami pasangan sampai ke kebiasaan kecilnya setiap hari. Dengan cinta yang tulus, kita pasti bisa memahami setiap kebiasaan kecil pasangan dan bahkan membuatnya nyaman melakukan kebiasaan-kebiasaan tersebut.

Tahu Cara Bertengkar yang Baik
Meminimalkan pertengkaran mungkin bisa dilakukan, tapi menghilangkan pertengkaran dalam pernikahan tidak mungkin bisa dilakukan. Setidaknya, kita harus tahu cara bertengkar yang baik agar pertengkaran tersebut bisa berakhir dengan baik, dengan hasil yang diinginkan kedua belah pihak. Bertengkarlah dengan kepala dingin, dengan mendiskusikan setiap poin yang menjadi masalah dari berbagai sisi. Sampaikan pendapat anda dengan lembut dan terima pendapat pasangan dengan tangan terbuka.


Diskusikan Pandangan Masing-masing tentang Cara Mengatur Uang
Setiap orang tentu memiliki pandangan yang berbeda mengenai uang dan cara mengaturnya. Dalam pernikahan, ini merupakan hal yang penting dan utama. Pastikan anda dan pasangan mendiskusikan cara mengatur uang dengan kompromi yang baik sehingga mendapat hasil yang juga dapat diterima kedua belah pihak.

Nah, itulah sedikit ulasan tentang postingan artikel untuk kesempatan kali ini yang telah saya tulis dengan segenap tenaga dan fikiran jernih saya. :D. Terimakasih telah berkunjung ke blog saya yang kurang jelas ini, hihihi Sekian dan salam Blogger serta Wordpresser.

Hal Sederhana untuk Mempertahankan Romantisme


BacaArtikel - Salam Blogger dan Wordpresser. Pada Kesepatan kali ini saya selaku admin dan penggerak blog / situs ini ingin membagikan sedikit informasi yang inshaa allah bermanfaat dan dapat menjadi inspirasi para pengunjung sekalian karena kali ini saya akan membahas tentang Hal Sederhana untuk Mempertahankan Romantisme. Setelah hari pernikahan, rasanya waktu begitu cepat berlalu. Tahu-tahu sudah hamil, lalu melahirkan, sibuk dengan urusan bayi, sibuk dengan urusan rumah, dan romantisme yang dulu terasa indah pun hilang sedikit demi sedikit. Biasanya romantisme itu hanya ada di enam bulan pertama pernikahan, atau setidaknya sampai bayi lahir. Nah, dengan hal sederhana berikut ini, kita bisa mempertahankan romantisme hingga bulan madu terasa tidak pernah berakhir.


Perhatian-Perhatian Kecil
Beri pasangan anda perhatian-perhatian kecil untuk menunjukkan rasa cinta, seperti mengingatkan shalat, memeluknya saat bertemu di rumah setelah seharian beraktivitas, mencium keningnya sebelum berangkat kerja, membantu istri merapikan rumah, memasak makanan favoritnya dan hal kecil lain yang menunjukkan perasaan sayang kita pada pasangan. Perhatian-perhatian kecil yang dilakukan tanpa henti bisa terus memupuk rasa sayang sehingga hubungan suami-istri tidak pernah terasa hambar.


Ingat Saat-saat Indah Sewaktu Muda
Sekali-kali waktu saat sedang santai, tidak ada salahnya membuka album-album lama. Mungkin anda dan pasangan bisa menemukan foto ketika waktu muda dulu, lalu mengingat hal-hal lucu yang anda lalui bersama pasangan yang bisa membuat senyum kecil mengembang dan suasana terasa romantis.

Bersyukur karena Kehadirannya
Setelah menikah, kita akan menemukan berbagai kekurangan pasangan kita. Tapi ingat, bukan hanya kita yang sedang berusaha menerima kekurangannya, tapi dia juga sedang berusaha menerima segala kekurangan kita. Maka sebaiknya kita saling bersyukur karena kehadiran pasangan kita di samping kita, bahwa kita memiliki sahabat untuk bertualang dalam menjalani hidup.

Berikan Hadiah
Hadiah selalu bisa membuat orang merasa lega dan istimewa, dan juga membuat pasangan kita bersyukur dengan keberadaan kita. Berikan hadiah-hadiah spesial di momen penting seperti ulang tahun pasangan atau ulang tahun pernikahan. Berikan hadiah yang memang sedang dibutuhkan dan diinginkan oleh pasangan agar membuatnya semakin bahagia.

Habiskan Waktu Berdua
Meski kehidupan rumah tangga kita telah diramaikan dengan hadirnya buah hati, tak ada salahnya menghabiskan waktu berdua untuk sekedar makan malam atau liburan selama beberapa hari, terutama jika anak sudah besar dan sudah bisa ditinggal. Jika anak anda masih terlalu kecil untuk ditinggal di rumah, anda bisa menitipkannya pada nenek dan kakek atau keluarga dekat.

Nah itulah sedikit tulisan yang berjalan diotak saya semoga dapat menjadi inspirasi dan bermanfaat yah, kali ini cukup sampai disini dulu karna tak ada kata - kata indah terlintas dalam otak saya untuk mengisi postingan kali ini. Terimakasih atas partisipasinya karena telah berkunjung dan membaca artikel saya kali ini. Salam Blogger dan Wordpresser.

Tips Membagi Waktu untuk Wanita Karir


BacaArtikel - Salam Blogger dan Wordpresser. Pada Kesempatan kali ini admin blog ini (saya) akan membagikan informasi seputar dunia islamic, tepatnya Tips Membagi Waktu untuk Wanita KarirSekarang ini, banyak kesempatan terbuka untuk perempuan mengembangkan dirinya dengan cara membangun karier. Oleh karena itu, banyak juga working mommy atau ibu yang harus menyeimbangkan urusan rumah dengan urusan karir.


Baik anda yang sibuk bekerja di kantor ataupun anda yang sibuk mengurus bisnis di rumah tetap harus mengatur waktu dengan baik agar semua urusan pekerjaan dan urusan si kecil dapat selesai dengan baik. Pasti ada jalan untuk Bunda tetap bisa mengembangkan diri tanpa mengesampingkan urusan di rumah.

Buat Menu Mingguan


Saat anda ke supermarket dan belum tahu akan masak apa, maka akan semakin banyak waktu dan uang yang terbuang karena anda mungkin akan banyak memilih dan pada akhirnya membeli bahan yang tidak dibutuhkan. Jadi, rencanakan menu untuk setiap harinya di setiap minggu. Misalnya, ayam di hari senin, sayur-sayuran di hari selasa, daging sapi di hari rabu dan seterusnya. Saat anda pergi ke supermarket atau ke pasar untuk belanja, anda sudah tahu akan belanja apa dan waktu belanja pun akan jadi lebih singkat.

Siapkan juga makanan beku yang dapat dengan mudah disajikan seperti nugget, rollade atau sup yang bisa anda buat dengan mudah dan cepat saat anda terburu-buru di pagi hari. Tapi ingat ya bunda, jangan terlalu banyak memberi si kecil makanan cepat saji. Satu atau dua minggu sekali saja cukup hanya untuk jika anda sedang terburu-buru.

Belanja Online


Salah satu keuntungan belanja online adalah anda tidak perlu repot-repot ke mal atau ke toko untuk membeli barang yang anda butuhkan. Cukup buka gadget anda dan transfer, maka barang akan langsung dikirim ke rumah anda. Anda bahkan bisa melakukan transaksi saat si kecil sudah tidur atau saat beristirahat di sela kesibukan anda sehari-hari. Jangan lupa pilih toko online yang terpercaya untuk mendapatkan pelayanan yang memuaskan dan tentu saja kualitas barang yang baik.

Membagi Tugas dengan Suami


Sesungguhnya, Rasulullah Salallahu ‘Alaihi wa Salam adalah sebaik-baiknya contoh sebagai seorang suami yang selalu melakukan pekerjaan rumah bersama istrinya.

Al Aswad berkata, “aku bertanya pada aisha, apa yang dilakukan Nabi Muhammad Salallahu ‘Alaihi Wasalam saat sedang bersama keluarga?’ Aisyah menjawab, ‘dia membersihkan rumah, dan jika sudah waktunya shalat, beliau akan pergi ke masjid (Al Adab Al Mufrad)

Hisham ibn ‘Urwa berkata bahwa ayahnya berkata, “apa yang dilakukan Nabi Muhammad Salallahu ‘Alaihi wa Salam?’ Aisyah menjawab, ‘Beliau memperbaiki sandalnya dan bekerja seperti halnya orang melakukan orang pekerjaan rumah.” (Al Adab Al Mufrad)

Hadist ini membuktikan bahwa seorang suami yang membantu istrinya mengerjakan pekerjaan rumah merupakan hal yang lumrah dan memang dicontohkan dalam Islam. Sehingga, bukan berarti semua pekerjaan membersihkan rumah dan memasak adalah tugas Istri.

Jadikan Ibadah Sebagai Prioritas


Tugas utama kita sebagai hamba Allah tentu adalah beribadah kepada Allah. Maka, sesibuk apapun aktivitas kita sehari-hari, shalat wajib tetap harus menjadi prioritas, dan tentunya ibadah sunnah jika anda punya waktu luang. Jangan jadikan pekerjaan rumah seperti menyiapkan makan malam atau membantu anak mengerjakan PR menjadi alasan untuk menunda shalat. Hal ini juga akan menjadi contoh yang baik untuk mendidik anak.

Jangan Lupakan Me Time


Sebagai working mommy, begitu banyak yang harus anda hadapi setiap harinya. Mulai dari pekerjaan yang menumpuk, merawat anak saat sakit, menyiapkan makan sampai menghadiri rapat di sekolah anak. Luangkan sedikit waktu untuk tetap memanjakan diri anda seperti minum teh di sore hari, makan diet sehat, tidur yang cukup atau sedikit perawatan di salon.

(Baca juga Artikel: Kunci Kebahagiaan Pernikahan)

Kurangi Aktivitas Tidak Penting


Saat anda sudah punya si kecil yang akan banyak menyita waktu anda, kurangi menghabiskan waktu di depan TV atau browsing hal-hal tidak penting di gadget anda. Ini saatnya anda harus bisa mengatur waktu dengan bijak dan memiliki prioritas, terutama untuk beribadah. Lebih menggunakan waktu luang dengan beribadah daripada menghabiskannya di depan TV.

Berteman dengan Working Mommy Muslimah Lainnya


Setelah menikah, kita memang memiliki pendamping hidup yang menjadi teman dalam melalui berbagai fase kehidupan. Namun, terkadang kita membutuhkan saat-saat sharing pada sesama perempuan. Selain untuk mendapatkan solusi, sharing dengan sesama perempuan juga menghasilkan kelegaan tersendiri. Anda juga bisa saling berbagi tips untuk membagi waktu dan menghadapi berbagai hal yang membuat stress.

Manfaatkan Waktu Liburan


Di tengah kesibukan anda dan suami, luangkan waktu untuk berlibur ke luar kota atau di lokasi wisata terdekat di kota anda. Selain bisa menghilangkan stress dan me-refresh diri, liburan juga bisa menjadi momen untuk semakin merekatkan hubungan dengan anak dan suami. Menghabiskan akhir pekan di kebun binatang atau di taman bermain juga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk bersenang-senang bersama keluarga.

Tidak Perlu Terlalu Perfeksionis


Setiap orang pasti menginginkan hasil yang sempurna untuk setiap pekerjaan. Tapi, sebgai working mommy, ada begitu banyak hal yang harus selesai dalam waktu bersamaaan. Beberapa ibu kadang merasa harus selesai mengepel lantai sebelum jam 6, atau ingin memasak makanan spesial untuk makan malam sementara anda baru tiba di rumah lewat jam 5 sore. Cukup lakukan segala sesuatu secara realistis dan nikmati kesibukan anda.

(Baca juga Artikel: Hal Sederhana untuk Mempertahankan Romantisme)

Itulah Sedikit Ulasan dalam artikel www.baca-artichle.blogspot.com kali ini yang berjudul Tips Membagi Waktu untuk Wanita Karir. semoga bermanfaat dan terimakasih atas partisipasi anda sekalian telah berkunjung dan membaca artikel kali ini, sampai jumpa pada postingan artikel lainnya. Salam Blogger dan Wordpresser.

Wujudkan Keluarga Sakinah Mawaddah Warahmah


BacaArtikel - Salam Blogger dan Wordpresser. Pada Kesempatan Kali ini saya akan memberikan informasi seputar islami karena hari ini masih masuk dalam bagian bulan Suci Ramadhan maka saya akan perbanyak artikel tentang dunia islam yang materi kali ini adalah Wujudkan Keluarga Sakinah Mawaddah Warahmah


Do’a untuk menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah wa rohmah sering kita dengar di momen pernikahan. Tapi, apakah doa dari para tamu sudah cukup untuk membuat pernikahan kita menjadi sakinah mawaddan wa rohmah? Apa yang harus kita lakukan untuk mewujudkan pernikahan impian tersebut?

Dan diantara tanda-tanda kekuasaanNya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikanNya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berpikir. (Qs. Ar. Ruum : 21)

Mencintai Satu Sama Lain Karena Allah


Mencintai pasangan karena Allah berarti mencintai ketaatan pasangan kita kepada Allah. Sehingga dalam hidup kita akan terus saling mendukung untuk mencari ridho Allah, meyakini takdir Allah bahwa dialah yang diciptakan untuk menentramkan hati kita.

Mensyukuri Keberadaan Pasangannya


Seseorang yang tidak bersyukur dengan keberadaan pasangannya akan terus merasa kekurangan dan mencari yang lebih di luar sana. Tapi, dengan kita mensyukuri keberadaan pasangan kita, mensyukuri takdir Allah yang menjodohkan kita dengan pasangan, insha Allah kita akan menemukan banyak kebaikan pasangan yang mungkin sering tidak kita sadari.

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.”

Hubungan Yang Seperti Sahabat


Seiring dengan usia pernikahan, banyak pasangan suami-istri yang hubungannya semakin lama semakin dingin, tidak sehangat sewaktu baru menikah dulu. Beberapa hal bisa menjadi alasan, misalnya sibuk bekerja atau sibuk mengurus anak. Memperlakukan pasangan anda seperti sahabat dekat merupakan salah satu cata untuk membuat hubungan tetap terasa hangat.

Memperhatikan Kebutuhan Pasangannya


Salah satu hal yang bisa menyebabkan rusaknya hubungan pernikahan adalah karena suami atau istri yang tidak memperhatikan kebutuhan pasangannya, sehingga ia mencari apa yang ia butuhkan tersebut di luar sana. Komunikasikan selalu bersama pasangan apa saja yang anda dan pasangan butuhkan dari masing-masing dan berdoalah kepada Allah untuk kebaikannya.

Mendukung Pasangan untuk Menjadi Berkembang


Mawaddah berarti cinta atau harapan. Pernikahan yang sakinah, mawaddah wa rahmah adalah pernikahan yang penuh cinta dan harapan, saling mendukung harapan dan impian masing-masing, atau bahkan mewujudkan impian tersebut bersama-sama.

Selalu Meluangkan Waktu Berdua


Banyak pasangan suami-istri yang kehilangan waktu-waktu berdua seiring dengan bertambahnya usia pernikahan. Mungkin karena kehadiran si kecil atau urusan lain yang banyak menyita waktu. Selalu luangkan waktu berdua agar kehangatan selalu terjaga, terutama ketika anak-anak sudah besar dan bisa dititipkan atau menjaga diri sendiri di rumah.


Menjadikan Qur’an dan Hadist sebagai Pegangan untuk Memecahkan Masalah


Dalam pernikahan, konflik dan masalah adalah hal yang tidak bisa dihindari. Pada saat masalah datang, pasangan yang saling mencintai karena Allah akan kembali kepada Qur’an dan Hadist untuk mencari pemecahan masalah.

Subhanallah, semoga kita mampu mewujudkan keluarga yang sakinah (penuh ketentraman dan ketenangan), mawaddah (penuh cinta dan harapan) wa rohmah (penuh kasih sayang dan selalu dirahmati Allah) Aamiin.


Cukup Sekian Artikel Kali ini. Semoga dengan terciptanya tulisan saya ini dapat membantu menciptakan Keluarga Sakinah Mawaddah Warahmah. Terimakasih atas partisipasi anda sekalian karena mau berkunjung dan membaca artikel dari saya ini. akhir kata saya berikan salam seperti biasa. Salam Blogger dan Wordpresser. :D

Kunci Kebahagiaan Pernikahan


BacaArtikel - Salam Blogger dan Wordpresser. Pada kesempatan kali ini saya admin blog ini akan memberikan sedikit ilmu yang mungkin bisa berguna dan lebih lagi jika bisa diamalkan karena materi kali ini adalah tentang Kunci Kebahagiaan Pernikahan. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan dari University of California menyebutkan bahwa kebahagiaan dalam pernikahan bergantung pada kebahagiaan istri. Jadi, sebuah rumahtangga akan bahagia bila sang istri bahagia.


Dilansir dari Yahoo Shine, seorang asisten penelitian, Lian Blonch mengatakan bahwa wanita adalah kunci perselisihan dan pertengkaran dalam rumah tangga. Jika sang istri bisa mengendalikan situasi dan mengontrol emosi suami, maka pertengkaran dalam rumah tangga bisa dicegah.

Dengan komunikasi yang lancar, suami bisa mengetahui kendala dan kebutuhan istri, sehingga kebahagiaan istri tetap terjaga.

Pentingnya Komunikasi
Umumnya, perempuan tidak ingin mengutarakan apa yang ia inginkan pada pasangannya dan berharap pasangannya bisa mengerti dengan sendirinya. Well, suami anda bukanlah Limbad yang akan mengerti apa yang anda inginkan tanpa anda ucapkan. Drama semacam ini akan berakhir pada kesalahpahaman yang konyol. Utarakan segala sesuatunya secara terang-terangan. Setelah menikah, keterbukaan komunikasi bersama suami adalah kunci utama.


Untuk Para Istri
Kunci kebahagiaan rumah tangga memang ada pada istri. Tapi, bukan berarti anda lantas semakin menjadi drama queen dan menagih kebahagiaan dari suami, menginginkan suami melakukan ini-itu agar anda bisa bahagia.

Untuk para istri, kebahagiaan anda adalah kunci kebahagiaan rumah tangga, dan kunci kebahagiaan anda ada pada diri anda sendiri. Seorang istri memang bisa bahagia karena cinta kasih suaminya, tapi kebiasaan dan cara hidup dirinya sendiripun akan berakibat pula pada kebahagiannya.

Kendalikan emosi anda dengan olahraga, makan makanan sehat dan melakukan hal-hal yang membuat anda bahagia, misalnya melakukan hobi. Buatlah diri anda senyaman dan sebahagia mungkin dalam menjalani hidup, maka kebahagiaan akan menular juga pada suami dan anak-anak. Insha Allah.


Oke Itulah informasi yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini, karena otak saya sudah tak mampu memilih beribu kata lagi untuk memenuhi artikel kali ini. terimakasih atas partisipasinya berkunjung ke blog saya, semoga bermanfaat tak lupa salam khusus dari saya. Salam Blogger dan Wordpresser. See You :D